Assalamu alaikum para pembaca setiaku klo memang ada. Berita bahagia untuk kalian semua. Aku berencana untuk kembali mengisi blog ini dengan tulisn-tulisanku lagi. ayy...
"Kenapa mau ngeblog lagi? nganggur ya habis lulus?"
Sorry, sorry, sorry! aku bukan pengangguran tapi seorang pencari kerja #beda. Aku mau ngeblog lagi, jujur sih memang karena sekarang kurang kesibukan. Terlalu sering baring di kostan sambil bersosmed ria jadi bikin aku merasa gagal sebagai seorang pria dan manusia. Bagaimana aku bisa bahagia? bagaimana aku bisa kaya? bagaimana aku bisa membina sebuah keluarga? jika pasangan pun aku tak punya. 'ok, salah topik'.
Serius! Makin hari tingkat malas-malasanku makin bertambah. Bisa itu seharian tidur doang sambil main sosial media, dari bagun tidur sampe tidur lagi tanpa menghasilkan sesuatu yang berguna, tanpa ada peningkatan kulitas diri juga. Aku khawatir kalo ini nantinya jadi kebiasaan dan jadi kebablasan hidup dengan cara yang sangat tidak produktif ini. Jadi aku mikir, 'sambil berjuang dapatin kerjaan di dunia yang keras ini, apasih hal lain yang bisa kulakukan?' ya seengkanya jadi produktif lah, biar kata produktifnya ga menghasilkan uang. Karya misalnya.
Sempat mikir jadi selebgram dengan upload foto-foto yang tampan tapi wajah ini ga tampan, mau coba jadi youtuber yang cover-cover lagu, tapi sama aja, diri ini ga punya skill main musik dan suara yang ok, wajah apa lagi. Jadi aku coba ingat lagi apa aja sih yang pernah aku lakuin dan membuat orang "melirik"? yang jelas ga berhubungan dengan hal yang ngejual visual aku kan ya, karena sekali lagi, itu 'ga ngejual!'. Klo ga ngejual dan yang mau lirik aja ga ada, bagimana mau bermanfaat. Dan namanya produktif seengaknya menghasilkan manfaat kan ya.
Mikir, mikir, mikir, ah aku ingat!. Aku kan punya blog yang bisa dibilang lumayan menarik perhatian. Kadang kalo habis post dan share postingan, ada aja yang muji dan nagih. "ini lucu, keren juga, kapan ada tulisan lagi?, ga jelas anjg!". Pengunjung dari blog ini juga uda sampe 23.600an lebih semenjak postingan pertamanya. Banyak ga? 'Enggak!' haha. karena post pertama untuk blog ini di 2011, jadi kalo di rata-ratakan, ya paling cuma ada 2.000an lebih pengunjung dalam setahun. untuk hitungan blog itu masih cemen banget. haha
Tapi dibanding ga ngapa-ngapain, apa salahnya sih aku isi blog ini lagi. Biar kata ga menghasilkan uang tapi paling tidak aku bisa ngebiasain diri untuk jadi pribadi yang produktif. Sapatau banyak yang baca dan mereka khilaf klik iklan yang di sisi kanan blog ini. kan jadi menghasilkan juga haha.
Oleh karena itu, dengan Bismillahirrahmanirrahim aku berniat untuk menulis di blog ini lagi dengan memberikan tulisan yang bermanfaat.
Berbeda dari tulisan-tulisan sebelumnya, aku berencana untuk mengisi dengan tema yang lebih jelas dan terarah. karena klo nulis tentang kehidupan pribadiku saja, 'siapa yang mau baca? emang aku siapa?' haha.
Melihat keseharian diri ini, aku memutuskan untuk memilih 5 topik untuk dituangkan di dalam blog ini, yang mana adalah:
1. Tranding TopicMengingat aku sering banget ngabisin waktu main sosmed, pasti aku sering ngedapati apa saja hal yang sedang banyak dibicarakan. Klo aku merasa itu menarik ya akan aku tuliskan disini.2. Viral PersonDari kebiasaan ber sosmed ria itu juga aku sering banget menemukan sosok-sosok yang mendadak jadi tenar. Pikirku, pasti bakal seru juga kalo sosok itu aku tulis di blog. Selama viralnya karena hal positif ya.3. Movie ReviewKebiasaan aku yang lain adalah ngabisin waktu buat nonton film atau anime. Melihat dari situ aku juga berfikir akan bagus kalo aku bikin review untuk film-film itu di blog ini. Biar berasa kaya kritikus film gitu ya. haha4. My PrespectiveSetiap orang pasti punya sesuatu yang mau dia komentari dan punya opini untuk disampikan. Untuk aku dua hal itu bakal aku tuangkan di blog ini melalui tema My Prespective.5. My ExperienceYa sudah jelas, tema ini adalah tentang kehidupan aku. Aku masih akan tetap menulis tentang kehidupanku juga dong ya, kan ini blog aku yang punya. Dan ini juga untuk mengapresiasi pembaca setiaku yang terus membaca blog ini sejak 2011 lalu. Itu juga klo ada.
Semoga nantinya isi dari blog ini bisa bermanfaat dan menghibur bagi bangsa dan negara. Dan secara pribadi, blog ini bisa membantu aku untuk jadi pribadi yang lebih produktif. Jadi bantu aku dengan sering-sering mengunjungi blog ini juga share, follow dan subscribe. Apresiasi dari kalian memberi semangat lebih untuk diri ini.
Buat kalian yang juga mengalami hal yang sama seperti aku, yang mana terjebak dalam kemalasan. ayo kita Melawan Malas untuk Sebuah Produktivitas. Kalian bisa mulai dengan melakukan hobi kalian dan manfaatkan hal-hal yang sering kalian lakukan. Pilih mana yang bisa bermanfaat dan lakukan dengan niat untuk melawan kemalasan. Kalo kita beruntung bisa saja itu jadi pekerjaan. Dan pekerjaan dari hobi adalah pekerjaan yang paling membahagiakan bukan?
Demikin tulisan untuk judul ini. Jika kalian punya pengalaman yang sama atau kritik dan saran bisa dituliskan di kolom komentar. klo mau ngebully juga boleh. haha
Assalamu Alaikum
Terima Kasih